Bungarampai ini berisi tulisan-tulisan, baik yang sudah diterbitkan dalam bentuk buku, mau pun yang belum atau tidak dibukukan.

07 Oktober 2009

KUMPULAN SAJAK

Nurdiana

KEAJAIBAN KERJA (5)

Bebaskan jiwa dari penjara,
Rebut kembali hasil kerja.

(Dari bait kedua Himne Internasionale)


Sejak purbakala,
Banyak keajaiban dunia,
Ciptaan kerja manusia.

Kerja mencipta nilai dan nilai lebih,
Sumber kekayaan
Pemilik modal。

Demi merampok nilai lebih,
Penguasa modal jadi penjajah,
Seluruh dunia dijarah.

Abad duapuluh,
abad kejayaan dunia modal,
Seluruh Afrika dijajah Barat,
Juga sebagian Asia,
Termasuk Indonesia.

Tiongkok pun dikroyok,
Dijajah ramai-ramai:
Inggeris, Perancis, Portugis, Jerman dan Jepang.

Di awal abad duapuluh,
Tiongkok diejek,
Orang sakit Asia.
Dan sungguh dihina:
Ada tempat dengan papan pengumuman:
Terlarang masuk bagi anjing dan orang Tiongkok.

Menang Perang Dunia kedua,
Raksasa tua menepuk dada,
Galak berlagak polisi sejagat
Pakai dollar kuasai dunia,
Menyeringai pakai Armada Ke Tujuh,
Sana sini main gertak,
Bagai gagak bersuara serak,
Bela hak asasi manusia !

Raksasa Tua memanggang dunia,
Kobarkan Perang Korea,
Perang Vietnam,
Perang Teluk,
Menjarah Irak.

Perang Dingin dikobarkan,
Menggerayang dunia,
Di Indonesia Bung Karno digulingkan,
Kaum kiri dibasmi.

Nusantara jadi neraka,
Mayat-mayat bergelimpangan,
Penjara dimana-mana,
Makam tak bernisan bertebaran,
Sepertiga abad orba kuasa,
Terbina zaman jahiliyah.

Tiongkok jaya berjasa dalam sejarah,
Penemu pedoman, kertas, alat cetak,
Dan mesiu peledak,
Temuan yang merobah wajah dunia

Di pertengahan abad duapuluh,
Berkat kerja seperlima umat dunia,
Banting tulang cucurkan peluh,
Kerja, kerja dan kerja,
Tiongkok bangkit berjaya,
Bagai naga raksasa,
Bangun menggeliat angkat kepala,
Di belahan Timur dunia.

Membebaskan diri,
Bebas dari kelaparan,
Dunia berobah wajah,
Penjajah diharamkan umat.

Awal abad dua satu,
Ulah petualang pemegang uang,
Hidup benalu tanpa banting tulang,
Kaya menghisap hasil kerja-orang,
Krisis moneter mewabah,
Krisis terhebat dalam sejarah
Industri mobil AS terperangah,
Dunia permodalan buncah,
Dunia sedang berobah wajah.

Kaum pekerja yang hidup tertekan,
Bangun memandang masa depan:
Bebaskan jiwa dari penjara
Rebut kembali hasil kerja.


*****

9-9-2009.

(Bersambung).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog